Mode Tersembunyi Google Maps Kini Tersedia di iOS
MENLO PARK – Oktober lalu, Google menggulirkan pembaruan mode Tersembunyi atau Incognito ke Google Maps versi Android.
Kini, pengguna Google Maps di ponsel iOS juga bisa mengaktifkan mode Penyamaran ini, demikian dikutip dari Phone Arena, Rabu (11/12/2019).
Bukan seperti Jubah Tak Kasat Mata milik Harry Potter, mode Incognito tidak membuat pengguna yang bepergian dengan bantuan Google Maps tersembunyi dari pihak lain.Namun, ketika pengguna mengaktifkan mode ini, segala penarian dan tempat yang dituju tidak akan disimpan ke timeline atau history di akun Google.
Dengan begitu, para pengguna Google Maps tidak akan menerima rekomendasi yang dipersonalisasi seperti rekomendasi restoran di dalam Maps.
Untuk dapat mengaktifkan mode Penyamaran di iPhone atau perangkat Apple lainnya, buka Google Maps dan ketuk lingkaran di sudut kanan atas untuk mendapatkan informasi akun Anda.
Di menu yang muncul, pilih “Aktifkan mode Penyamaran”. Google juga menambahkan kemampuan untuk menghapus timeline dan riwayat lokasi secara massal dari Maps.