Senjata Fury Kalahkan Wilder, Bobot Tubuh Jadi Keuntungan Besar
LAS VEGAS – Tyson Fury akan diuntungkan untuk mengalahkan Deontay Wilder jika memiliki berat badan yang sama saat duel ulang di Las Vegas, Amerika Serikat, 22 Februari mendatang. Berkaca dari duel pertama 1 Desember 2018 yang berakhir imbang, bobot Wilder lebih ringan sekitar 20 kg daripada Fury.
Nah, dengan berat badan yang lebih ringan membuat juara bertahan Kelas Berat WBC itu lebih lincah gerakannya di ring. Kala itu, bobot Wilder 96 kg sedangkan Fury saat itu berbobot 116 kg. Jika dilihat dari berat badan, Wilder salah satu petinju Kelas Berat dengan bobot yang ringan.
Peter Fury, paman dan mantan pelatih Tyson Fury, memiliki keyakinan jika keponakannya tersebut akan mengalahkan Wilder jika dalam kondisi berat badan seimbang. ’’Jika Wilder bertarung dengan berat yang sama dengan yang dia lakukan dalam pertarungan terakhirnya, saya pikir itu keuntungan besar bagi Tyson,”kata Peter Fury kepada Sky Sports. “Saya pikir Wilder datang dengan bobot ringan untuk pertarungan itu,’’lanjutnya.
Peter memberi saran kepada Fury agar memanfaatkan kelebihannya dengan bertarung memakai kecerdikan. “Jika dia bisa menghindari masalah lebih awal, mendekatlah, hajar dia sedikit. Bawa dia keluar dari langkahnya, daripada memberinya kekuatan untuk mengeluarkan kekuatannya,’’ujarnya. “Bawa dia ke dalam pertempuran sengit, terutama di paruh kedua pertarungan,’’bebernya.
Dengan berat badan yang sama akan membuatnya bisa mengontrol gerakan untuk mengimbangi kelincahan Wilder. Kelebihan lain yang dimiliki Fury adalah posturnya lebih tinggi daripada Wilder. Fury memiliki tinggi 206cm dan Wilder 201cm.
“Dia harus menggunakan ukuran tubuhnya, dia harus menggunakan beratnya, terutama jika Wilder memiliki berat yang kira-kira sama dengan dia,’’ungkapnya.’’Dia harus menguras energi Wilder,’’ujarnya.
Baik Tyson Fury atau Wilder tidak pernah menderita kekalahan di ring profesional, tetapi Peter menegaskan catatan tak terkalahkan selalu berisiko di divisi kelas berat. “Saya pikir semua orang bisa dikalahkan,” kata Peter Fury. “Tyson dapat dikalahkan, mereka semua dapat dikalahkan – Deontay Wilder, Anthony Joshua. Semua orang dapat dikalahkan. Ini mengenai dan gagal, ini adalah permainan tinju Kelas Berat,’’lanjutnya.
“Aku pikir ini pertarungan yang sangat bagus baginya. Jika dia berhasil melewati Wilder, maka langit adalah batasnya. Selanjutnya adalah Joshua, aku berasumsi.”