Preview Persita vs Persib: Ajang Rotasi Pemain
SLEMAN – Persib Bandung akan menjalani laga kedua penyisihan Grup D Piala Menpora 2021 melawan Persita Tangerang di Stadion Maguwoharjo Sleman, Senin (29/3) pukul 18.15 WIB. Pelatih Robert Alberts akan melakukan rotasi untuk memberikan kesempatan pada pemain merasakan tampil di turnamen pramusim ini.
“Kami datang ke sini dengan membawa 23 pemain. Kami akan memberi kesempatan setiap pemain untuk tampil setelah setahun tidak bermain. Kami tidak memiliki 11 pemain terbaik yang akan selalu turun di setiap pertandingan,” kata Robert dikutip dari laman resmi klub.
Pandangan Robert perihal Piala Menpora pun masih sama bahwa skuat asuhannya harus menikmati setiap pertandingan. Apalagi, Persib baru memulai latihan di awal Maret lalu sebagai persiapan menghadapi Liga 1, yang kepastiannya akan sangat bergantung kepada sukses atau tidaknya penyelenggaraan Piala Menpora ini.
“Anda tidak bisa mengembalikan kondisi pemain karena telah menjalani satu atau dua laga. Usaha ini butuh banyak waktu. Tapi, kami sedang menjalani proses dan menjaganya agar tetap berada di jalur yang semestinya,” jelas pelatih asal Belanda itu.
Mengenai siapa yang bakal dirotasi, Robert Alberts tidak menjelaskan secara rinci. Hanya saja, Alberts akan memberikan Farshad Noor kesempatan bermain pada matchday kedua Grup D Piala Menpora 2021 melawan Persita. Noor merupakan pemain yang baru bergabung dengan Maung Bandung.
Noor diproyeksikan menempati posisi yang ditinggalkan Omid Nazari. “Dia pastinya akan mendapat kesempatan bermain di pertandingan esok. Kemarin merupakan latihan pertama ia berada di atas lapangan dengan kelembaban udara yang tinggi,” beber Robert.
Ini akan menjadi pengalaman pertama Noor bermain di Indonesia. Karena itu, kemampuan adaptasi terhadap cuaca menjadi hal penting yang harus dilalui dengan baik oleh pemain berusia 26 tahun itu.
“Itu (adaptasi cuaca) adalah hal normal bagi dirinya yang baru datang dari sebuah negara yang saat ini sedang dalam musim dingin. Farshad berjuang untuk beradaptasi karena perbedaan cuaca ini,” jelas pelatih asal Belanda itu.
Di bagian terpisah, pelatih Persita Tangerang , Widodo Cahyono Putro bertekad untuk memberikan penampilan yang lebih baik saat menghadapi Persib. Ia mengaku sudah melakukan sejumlah evaluasi sekaligus antisipasi dalam meredam serangan Persib.
“Kekalahan dari Persiraja menjadi motivasi buat pemain kami. Kami juga sudah paham karakter pemain Persib dan gaya bermain Robert Alberts karena sudah bertemu sebelumnya sewaktu saya masih bersama Bali United,” ungkapnya.