Pelatih Persib Akui Putaran Kedua akan Lebih Sulit
BANDUNG — Pelatih Persib, Robert Rene Alberts melihat putaran kedua kompetisi Liga 1 2021/2022, akan semakin sulit, yang akan dimulai pada pekan kedua Januari 2022 mendatang.
Saat ini Persib Bandung terus mempersiapkan tim menjelang putaran kedua kompetisi Liga 1 2021/2022. Pelatih Persib, Robert Rene Alberts menyebut situasi pandemi Covid-19 menjadi salah satu kesulitan yang masih harus dihadapkan pada tim. Karena saat ini pun Persib masih harus bermain dengan sistem bubble dan tanpa penonton.
“Ini situasi yang rumit, tim dipaksa bermain di luar lingkungannya sendiri dan harus bermain di stadion yang kosong,” kata Robert, Jumat (24/12).
Robert mengakui sistem liga seperti ini memang tidak ideal bagi seluruh tim peserta kompetisi. Persib bahkan mengakhiri putaran pertama dengan berada di posisi dua klasemen. Posisi mereka bahkan terancam turun karena Arema FC yang berada di posisi tiga masih menyisakan satu laga.
Dalam putaran kedua ini kompetisi akan berlangsung di Pulau Bali. Rencananya, dua seri tersisa pun akan diselesaikan di Pulau Dewata. “Nampaknya juga akan lebih sulit di putaran kedua karena semua masih harus tetap jauh dari rumah untuk waktu yang lama,” kata Robert.
Pelatih asal Belanda ini pun masih harus memantau kebutuhan tim selama di Bali. Salah satunya tempat latihan dan kualitas lapangan pertandingan yang akan digunakan oleh tim. “Kami ada di situasi yang menarik, bagaimana melihat semuanya belajar dari putaran pertama dan mengatasi masalah untuk tampil di putaran kedua nanti,” kata Robert.