Menang Lawan Atalanta di Liga Champions, MU Gagal Clean Sheet dalam 12 Laga Kandang Beruntun
MANCHESTER – Keangkeran Old Trafford tampaknya sudah tak berlaku lagi. Itu bukan isapan jempol belaka, sebab Manchester United gagal menjaga kesucian gawang mereka saat bermain di kandang.
Pada pertandingan lanjutan penyisihan Grup F Liga Champions melawan Atalanta, Kamis (21/10/2021) dini hari WIB, Man United menang dengan skor 3-2. Itu merupakan ketiga kalinya Setan Merah memenangkan pertandingan Liga Champions dari ketinggalan dua gol atau lebih, jumlah yang paling banyak dari klub mana pun dalam sejarah kompetisi bersama Arsenal.
Namun di balik kemenangan itu, muncul satu fakta kurang mengenakkan. Ini berkaitan dengan rekor clean sheet Man United selama bermain di Old Trafford.
Statistik menyebut jika tim polesan Ole Gunnar Solskjaer belum mencatatkan clean sheet dalam 12 pertandingan kandang berturut-turut di semua kompetisi, sejak perempat final Liga Europa musim lalu melawan Granada. Ini merupakan rekor tak kebobolan terpanjang mereka sejak Februari 1964 (13 pertandingan).
Cristiano Ronaldo memuji sikap pantang menyerah Manchester United setelah mencetak gol penentu kemenangan dalam kemenangan 3-2 atas Atalanta di Liga Champions pada Rabu.
Meski memunculkan rapor merah, namun Ronaldo memuji sikap pantang menyerah Man United setelah mencetak gol penentu kemenangan melawan Atalanta. Dikatakannya, Theatre Of Dreams tetap hidup
“Ya! Theatre Of Dreams terbakar! Kami hidup!,” tulis Ronaldo melalui kanal media sosialnya. “Kami adalah Man. United dan kami tidak pernah menyerah! Ini Old Trafford!”
Ronaldo sejauh ini telah mencetak gol beruntun dalam tiga pertandingan Liga Champions bersama Man United. Ini kedua kalinya megabintang asal Portugal mencapai prestasi tersebut.
Sejauh ini pemain berusia 36 tahun itu telah mencetak enam gol dalam delapan penampilan di semua kompetisi sejak kembali ke Man United dari Juventus pada Agustus.