Liga 1 Dihentikan, Pemain Asing Persib Diizinkan Mudik
BANDUNG – Terhentinya kompetisi Liga 1 membuat sejumlah klub menghentikan aktivitas. Kesempatan inilah yang membuat Persib Bandung mengizinkan skuat asingnya untuk mudik.
Pelatih Robert Alberts sepertinya memang tak punya pilihan lain setelah PSSI menghentikan kompetisi menyusul pandemi virus corona merebak ke seluruh dunia termasuk Indonesia. “Silakan untuk pulang ke rumahnya masing-masing dan menghabiskan waktu bersama orang tercinta,” kata pelatih asal Belanda itu dilansir laman Persib, Jumat (27/3).
“Bagi pemain asing, saya sudah anjurkan untuk segera pulang jika masih ada penerbangan ke negaranya. Karena kita tahu beberapa bandar udara sudah menghentikan aktivitas penerbangan,” sambung pelatih yang pernah sukses bersama Arema FC itu.
Meski diizinkan pulang kampung, Robert meminta anak asuhnya tetap waspada dengan COVOD-19. “Saya meminta agar semua pemain bisa menjaga diri dan tetap sehat, sampai kami semua berkumpul lagi untuk menjalani kompetisi. Saya pun mendoakan kita semua bisa segera terbebas dari situasi seperti saat ini,” pungkas Robert.