Karolina Pliskova Koleksi Gelar Ke-16 WTA Usai Juara di Brisbane
Petenis Republik Ceko Karolina Pliskova membuka musimnya dengan gelar di Brisbane International secara beruntun. Unggulan kedua itu mengamankan gelar ketiga di level Premier dengan kemenangan 6-4, 4-6, 7-5 atas unggulan kedelapan, Madison Keys di Pat Rafter Arena, Brisbane, Australia.
Menghadapi Keys untuk pertama kalinya, Pliskova berhasil menghindari nasib yang sama yang menimpa rekan senegaranya Petra Kvitova di babak semifinal. Keys mampu memaksakan rubbe set yang membuat Pliskova harus bekerja keras sebelum menang.
Untuk pertama kalinya dalam karirnya, tunggal putri Ceko ini berhasil mempertahankan gelar WTA, memenangkan trofi tunggal WTA ke-16 sepanjang karirnya. “Saya pikir itu selalu sulit untuk dipertahankan karena, untuk berada dalam kondisi yang bagus pada saat di mana Anda baru saja menang tahun lalu, banyak hal perlu terjadi,” katanya.
“Saya mengalahkan pemain top yang bagus, jadi tidak ada yang mudah saat ini, mungkin dibandingkan dengan tahun lalu, saya pikir undiannya sedikit berbeda. Jadi, tentu saja terutama, pada awal tahun saya pikir itu bukan awal yang lebih baik,”lanjutnya.
Mantan pemain No.1 Dunia itu kini memiliki rekor turnamen untuk gelar di Brisbane. Dia percaya kondisi di Brisbane sangat cocok untuk permainannya.
“Rasanya seperti lebih di dalam lapangan, jadi itu tidak benar-benar terbuka dan terasa seperti di dalam ruangan. Jadi saya pikir kapan saja saya hanya bermain di dalam ruangan yang bagus. Saya memenangkan beberapa gelar di dalam ruangan juga, jadi kondisinya sempurna bagi saya,”ujarnya gembira.
“Tidak ada angin, tidak ada matahari, jadi saya benar-benar dapat memukulnya dengan kekuatan penuh dan bola tidak akan benar-benar pergi ke mana pun. Dan saya suka di sini. Sekarang saya memiliki banyak kenangan di sini sehingga tidak ada alasan untuk tidak bermain dengan baik sini.”