TURIN – Upah
Cristiano Ronaldo yang diberikan
Juventus setiap musimnya memang masih kalah dari yang diterima Lionel Messi di Barcelona. Meski demikian, gajinya tetap dianggap sangat besar dibandingkan pemain di Serie A lainnya.
Ronaldo dianilai layak mendapatkan gaji besar. Sebab, CR7 punya nama besar dan telah meraih banyak gelar bergengsi. Prestasinya juga masih sangat bagus dan bisa mencetak banyak gol. Lalu seberapa besar upah yang diterimanya setiap musim?
Menurut laporan La Gazzetta dello Sport, bintang berusia 36 tahun itu mendapatkan gaji hingga 28 juta poundns atau sekitar Rp538 miliar pertahun. Itu jauh lebih rendah dari upah Messi yang mencapai 123 juta poundsterling (Rp2,36 triliun) dengan durasi yang sama.
Meski demikian, Ronaldo tetap tercatat sebagai pemain dengan gaji termahal di Serie A. Mantan pemain Real Madrid itu sukses menyingkirkan rekan setimnya Matthijs de Ligt yang sebelumnya menempati posisi teratas dengan nilai 7,2 juta poundsterling per tahun.
Yang bikin geleng-geleng kepala, gaji Ronaldo dari Juventus setiap tahunnya ternyata bisa melebihi upah dari seluruh pemain di empat klub Serie A. Mereka adalah Udinese, Hellas Verona, Spezia, dan Crotone.
Hal ini tidak mengherankan mengingat gaji pemain keempat klub itu tergolong rendah. Bahkan masuk daftar empat terendah di Serie A. Sedangkan klub yang mengeluarkan gaji tertinggi adalah Juventus.
Perlu diketahui, setiap klub Serie A rata-rata memiliki 30 pemain. Artinya, upah Ronaldo selama semusim masih lebih tinggi dari 120 pemain Udinese, Hellas Verona, Spezia, dan Crotone sekalipun digabungkan.