Febri Beberkan Momen Tidak Terlupakan Bersama Persib
BANDUNG – Ditengah masa vakum Liga 1 akibat pandemi virus Corona, Febri Hariyadi meluangkan waktunya untuk berbagi pengalaman. Winger Persib Bandung itu menceritakan momen yang tidak akan pernah dilupakannya ketika merumput.
Febri mengakui momen saat mencetak gol menjadi hal yang tidak akan pernah dia lupakan dalam kariernya sebagai pesepak bola profesional. Artinya, pemain berusia 24 tahun itu punya 18 kenangan yang tidak terlupakan, sesuai dengan jumlah golnya bersama Persib disemua kompetisi sejak 2016.
Pernyataan itu sampaikan Febri dalam acara “Ngabuburit Bersama Persib” yang bekerjasama dengan salah satu provider di Indonesia. Dia menilai semua pemain pasti akan mengingat gol yang dicetaknya, terlebih jika posisinya bukan sebagai penyerang.
“Mencetak gol pastinya (momen yang tidak akan pernah dilupakan) karena orang lain juga pasti akan mengingat itu. Tidak hanya mencetak gol, tapi bagaimana bisa berkontribusi membantu tim untuk memenangkan pertandingan,” kata Febri, disitus resmi Persib.
Khusus di Liga 1 sejak 2017, Febri telah 14 kali merobek gawang sembilan klub berbeda. Sriwijaya FC menjadi korban pertama pemain yang akrab disapa Bow tersebut. Sedangkan gol terbarunya lahir saat bentrok PSIS Semarang.
Namun, bukan dua gol itu yang paling dikenang Febri, melainkan saat membantu Persib menang 2-0 atas Kalteng Putra pada 16 Juli 2019. Dia memborong seluruh gol Pangeran Biru, dimana salah satunya melalui sundulan kepala yang meneruskan umpan Bojan Malisic.
“Saya selalu ingat ketika Persib melawan Kalteng, karena saat itu saya mencetak gol lewat heading. Jarang banget, saya cetak gol pakai bagian kepala,” tutup Febri.