Duo Man City Beri Pelajaran Sheffield United di Etihad Stadium
MANCHESTER – Manchester City kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sheffield United 2-0 dalam lanjutan Liga Primer 2019/2020 di Etihad Stadium, Minggu (29/12/2019) malam waktu lokal atau Senin (30/12/2019) dini hari WIB. Gol dari Sergio Aguero dan Kevin de Bruyne memastikan Man City bangkit setelah dikalahkan Wolverhampton Wanderers 2-3 pada laga seblumnya.
The Citizens harus menunggu hingga babak kedua untuk meraup tiga poin. Aguero membuka kemenangan lewat tembakan dari jarak dekat dengan kaki kanannya ke sudut kanan atas gawang Sheffield United pada menit ke-52. Aguero memanfaatkan umpan matang De Bruyne. Gol sempat dibuktikan keabsahannya melalui VAR.
Melalui serangan balik, De Bruyne menggandakan keunggulan setelah menuntaskan assist Riyad Mahrez pada menit ke-82 dengan tembakan kaki kanan dari bagian tengah kotak penalti ke sudut kiri bawah gawang Sheffield.
De Bruyne terlibat langsung dalam 19 gol yang dikemas di Liga Primer musim ini (tujuh gol dan 12 assist), hanya Jamie Vardy (Leicester City) yang punya peran lebih banyak (20) untuk klubnya. (
Hasil ini membuat Man City di tempat ketiga klasemen Liga Primer 2019/2020 dengan 41 poin atau tertinggal, 14 angka di belakang pemimpin Liverpool dan satu poin di belakang Leicester. Sedangkan Sheffield di peringkat 8 dengan 29 poin.