Conte Senang Inter Milan Jaga Peluang Bertahan di Liga Champions
MONCHENGLADBACH – Inter Milan masih berpeluang lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Wakil Serie A itu mampu menjaga asa usai mengalahkan Borussia Monchengladbach pada partai kelima penyisihan Grup B, Rabu (2/12/2020).
Bertandang ke Borussia-Park Inter menang 3-2. Itu menjadi hasil positif pertama I Nerazzurri di kompetisi tertinggi Benua Biru itu pada musim ini setelah sebelumnya hanya mencatat dua imbang dan menelan dua kekalahan .
“Lawan kami sedang berada dalam periode terbaik di Bundesliga dan Liga Champions. Jika bukan tim yang kuat secara taktik, fisik, dan karakter, Anda tidak akan menang saat datang ke markas Monchengladbach,” kata Conte pada Sky Sport Italia.
“Kami pantas meraih kemenangan ini. Kami mengalahkan pemimpin klasemen dan menghidupkan peluang lolos. Saya berterima kasih kepada semua pemain. Mereka sangat bersemangat. Kami bisa menimbulkan masalah untuk lawan,” lanjutnya.
Meski menang, Inter sejatinya masih menjadi juru kunci di Grup B. Tapi, mereka kini mengoleksi lima poin, selisih dua poin dari Real Madrid dan Shakhtar Donetsk, serta tiga poin dari Monchengladbach. Artinnya, Lautaro Martinez dkk masih punya kans lolos ke fase selanjutnya
Perebutan tiket babak 16 besar akan ditentukan pada matchday keenam, pertengah pekan mendatang. “Para pemain hanya perlu terus maju dan menemukan kembali kualitasnya. Saya senang dengan hasilnya. Kami melakukannya dengan sangat baik,” ujar Conte lagi.
Pada laga selanjutnya, Inter akan menghadapi Shakhtar Donetsk di Giuseppe Meazza. Mereka bisa lolos jika mendulang poin penuh. Tapi, itu juga dengan syarat Madrid keok saat menjamu Monchengladbach.