Bersedia Tinggalkan Arsenal, Aubameyang Setuju Bela Barcelona
LONDON – Barcelona kabarnya telah menerima lampu hijau dari Pierre-Emerick Aubameyang. Penyerang asal Gabon itu diberitakan bersedia meninggalkan Arsenal dan merapat ke Camp Nou sebelum bursa musim dingin ditutup.
Barcelona sedang mencari penyerang alternatif untuk menggantikan Luis Suarez. El Pistolero harus absen hingga akhir musim lantaran menjalani operasi pemulihan cedera lutut. Sejumlah nama sejatinya sempat dikaitkan dengan klub Katalan itu.
Tapi, Barcelona nampaknya lebih tertarik untuk memakai jasa Aubameyang. Pasalnya, bomber berusia 30 tahun itu tampil cukup bagus sepanjang musim ini. Dia sudah menyumbang 16 gol dari 26 laga, dan bahkan diangkat sebagai kapten.
Kans Barcelona untuk merekrut mantan pemain Borussia Dortmund itu cukup terbuka. Pasalnya, menurut Mundo Deportivo, Barcelona telah mendapat persetujuan dari Aubameyang untuk pindah ke Spanyol.
Hanya saja akan sangat sulit untuk merayu Arsenal agar menjualnya. Sebab, jasa Aubameyang masih dibutuhkan The Gunners untuk memenuhi target musim ini, yakni merebut tiket Liga Champions. Tim asuhan Mikel Arteta itu saat ini berada di posisi 10, terpaut 10 poin dari empat besar.
Artinya, klub London Utara itu diyakini akan melakukan jual mahal. Dengan demikian, semuanya tergantung dari sang pemain apakah mau memaksa Arsenal untuk menjualnya. Yang jelas, dia harus mengambil keputusan dengan cepat karena bursa musim dingin akan berakhir beberapa hari lagi.