Babak I: Tandukan Wijnaldum Robek Gawang Atletico Madrid
LIVERPOOL – Liverpool unggul 1-0 saat menjamu Atletico Madrid di babak pertama leg kedua 16 besar Liga Champions 2019/2020. Tandukan Gini Wijnaldum berhasil merobek gawang Atletico.
Menjamu Atletico di Stadion Anfield, Kamis (12/3) dini hari waktu Indonesia, Liverpool langsung tampil agresif sejak awal laga. Maklum, mereka mengejar defisit usai kalah 0-1 di leg pertama di kandang Atletico.
Skuat asuhan Juergen Klopp pun beberapa kali mengancam gawang tamunya. Namun, gol yang ditunggu-tunggu baru tercipta pada menit ke-43 setelah Wijnaldum menanduk bola hasil umpan Alex Oxlade-Chamberlain.
Dari sembilan peluang yang didapat Liverpool cuma satu yang berbuah gol di babak pertama. Rapatnya lini bertahan Atletico Madrid, serta penampilan cemerlang kiper Jan Oblak membuat the Reds harus puas dengan satu gol di paruh pertama laga.
Di babak kedua, Liverpool diprediksi meningkatkan intensitas menyerang. Mereka masih menyimpan Fabinho, James Milner, Minamino, dan Divock Origi di bangku cadangan.
Susunan Pemain Kedua Tim
Liverpool: Adrian, Alexander-Arnold, Joe Gomez, Virgil van Dijk, Andy Robertson, Jordan Henderson, Gini Wijnaldum, Alex Oxlade-Chamberlain, Sadio Mane, Mo Salah, Firmino
Atletico Madrid: Oblak, Felipe, Savic, Lodi, Trippier, Saul, Thomas, Koke, Correa, Joao Felix, Diego Costa