Hari Pahlawan, Jokowi: Perjuangan Kini Memutus Rantai Penyebaran Corona
JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan pesan Peringatan Hari Pahlawan tanggal 10 November melalui aku media sosialnya. Dia mengatakan, adanya bangsa Indonesia saat ini tidak lepas dari perjuangan para pahlawan di masa lalu.
“Bangsa ini masih tegak berdiri dan maju berlayar mengarungi zaman karena perjuangan para pahlawan. Mereka hadir di setiap masa dan menyambut setiap tantangan,” ujar Jokowi dikutip dari akun media sosialnya, Selasa (10/11/2020).
Dia mengatakan, saat ini adalah momentum untuk mengenang kembali jasa para pahlawan dan bertekad untuk meneruskannya.
“Hari ini, kita mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur, sembari memancang tekad untuk meneruskan perjuangan mereka di palagan yang lain,” ungkapnya.
Jokowi mengatakan sebagaimana pahlawan di masa lalu, saat ini Indonesia juga masih harus berjuang dalam melawan Covid-19.
“Perjuangan kita kini adalah memutus rantai penyebaran pandemi Covid-19 yang sudah delapan bulan mendera negeri ini,” katanya.