Diduga Mabuk, Pemotor Tabrak Pejalan Kaki Hingga Luka Parah
DEPOK – Mansur Hidayat (29), pengrajin kusen terluka parah setelah ditabrak oleh pengendara motor diduga mabuk minuman keras di dekat TPU Pondok Petir, Bojongsari, Kota Depok, Minggu (19/7) malam.
Berdasarkan keterangan saksi Abdul Wahab (45), korban dalam perjalanan pulang sehabis membeli makan. Namun di tengah perjalanan tiba-tiba korban ditabrak dari belakang oleh pengendara motor.
“Pelaku pengendara motor Arif Budiman (25), warga Kp. Sawah Parung Kabupaten Bogor, mengendarai Suzuki Skywave merah B 3176 NUY menabrak korban yang sedang jalan kaki sehabis membeli makanan hingga terluka parah,” ujarnya kepada Poskota, Senin (20/7/2020) pagi, seraya menyebutkan kejadian sekitar pukul 23.00 WIB.
Anggota Pokdarkamtibmas Sub Sektor Pondok Petie ini saat berada di lokasi langsung membawa pelaku yang diduga mabuk untuk menghindari amukan massa.
“Pelaku sudah mau dihakimin massa. Antisipasi hal tidak diinginkan segera dibawa ke Polsek Sawangan bersama motor yang digunakan pelaku,” katanya.
Terpisah Kanit Laka Polrestro Depok AKP Rasman mengatakan kecelakaan yang mengakibatkan seorang pejalan kaki terluka parah karena ditabrak pengendara motor tersebut sudah ditangani anggota Polsek Sawangan dan Laka Polrestro Depok.
“Barang bukti motor yang menabrak korban hingga terluka di bagian kepala dibawa anggota untuk dimintai keterangan. Namun lantaran masih dalam keadaan mabuk kita masih menunggu pelaku sadar terlebih dahulu,” ungkapnya.
Mantan Kanit Dikyasa Satlantas Polrestro Depok mengungkapkan pelaku saat itu seorang diri.
“Korban sedang jalan kaki ditabrak dari arah belakang hingga terpental. Posisi motor dari arah Pondok Petir mau ke Curug,” pungkasnya.