Bikin Resah, Tim Serigala Polres Lebak Sergap Preman Jalanan yang Bikin Resah Warga Rangkasbitung
Sebanyak 3 preman dan pengamen jalanan di Rangkasbitung digelandang Tim Serigala Polres Lebak ke Mapolsek Rangkasbitung, Sabtu (12/6/2021) malam.
Mereka diamankan lantaran telah membuat resah masyarakat Kabupaten Lebak, khususnya Rangkasbitung.
Kasat Reskrim Polres Lebak IPTU Indik Rusmono mengatakan, sebelumnya Tim Seringala sendiri tengah melakukan patroli di seputaran Ibu Kota Kabupaten Lebak itu, guna mencegah kejahatan jalanan maupun tindakan kriminal lainnya.
“Saat Patroli kita mendapatkan laporan dari masyarakat bahwa ada para preman, dan juga pengamen jalanan yang telah membuat resah masyarakat di Rangkasbitung,” kata Indik kepada Pos Kota, Minggu (13/6/2021).
Indik mengatakan, setelah mendapatkan laporan itu, tim nya bergerak cepat alias gercep untuk mengamankan para preman dan pengamen jalanan itu.
“Para preman dan pengamen jalanan yang berhasil kita amankan langsung digiring ke Mapolsek Kota, untuk dibina,”kata IPTU Indik.
Dikatakanya, Tim Serigala sendiri akan terus melakukan operasi itu sesuai dengan intruksi dari Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo untuk memberantas seluruh aksi premanisme. “Lebak itu harus kondusif dari aksi-aksi premanisme,”katanya.
“Saya harap masyarakat tak takut jika ada aksi premanisme. Laporkan jika ada hal-hal tersebut tentu akan kita tindak lanjuti,”tambahnya