Aksi Keji Pemuda Garut Gorok Sopir Angkot Gegara Muka Diludahi
Garut –
Tegar (23), seorang pria asal Garut nekat menggorok sopir angkot bernama Ade. Aksi itu dilakukan Tegar lantaran sakit hati mukanya diludahi korban di dalam angkot.
Kejadian tersebut berlangsung Jumat (24/1) lalu di kawasan Jalan Guntur Malati, Kecamatan Tarogong Kidul.
Peristiwa bermula saat Ade, Tegar dan dua orang teman wanita Tegar menaiki angkot Ade. Di dalam angkot, mereka mabuk bersama. Setelah mabuk keduanya kemudian berencana untuk bertolak ke kawasan Bayongbong.
“Saya enggak kenal sama sopir (Ade). Sopir ini rese maboknya. Musik terus aja dibesarkan, sudah saya (minta) kecilin dia besarin lagi,” ujar Tegar kepada detikcom, di Mapolres Garut, Jalan Sudirman, Karangpawitan, Minggu (26/1/2020) kemarin.
Singkat cerita, dalam perjalanan pulang dari Bayongbong, kelakuan Ade semakin menjadi. Dia tersinggung saat Ade meludah dan mengenai mukanya.
“Awalnya dia meludah ke luar, tapi kena ke muka saya. Setelah itu, dia sengaja meludah ke muka saya, dua kali,” katanya.
Tegar kemudian gelap mata. Di lokasi kejadian, Tegar meminta Ade menghentikan laju angkot. Sebelum keluar dari angkot, Tegar menggorok leher Ade.
“Saya gorok satu kali. Kemudian saya bacok kepala dan bahu,” ungkap Tegar.
Seisi angkot kalang kabut saat Tegar menggorok Ade. Dua orang teman wanita Tegar lari ketakutan. Sedangkan korban yang berlumuran darah berusaha menyelamatkan diri.
“Saya sempat diteriaki begal sama dia. Tapi saya santai aja karena saya tidak merasa membegal orang. Hanya saja orang ini (korban) ngejago kelakuannya,” kata Tegar.
Setelah membacok Ade, Tegar mengaku sempat berputar-putar ke beberapa tempat. Dia bahkan sempat bermalam di hutan kota Kerkhof.
Kasus itu kemudian ramai diperbincangkan. Polisi yang mengetahui kejadian itu langsung melakukan olah tempat kejadian perkara.
Berbekal rekaman CCTV yang menyorot lokasi saat kejadian, polisi berhasil mengidentifikasi pelaku yang belakangan diketahui adalah Tegar.
Dalam kurun waktu kurang dari 24 jam, Tegar berhasil diciduk tim Resmob Polres Garut di kawasan Perempatan Asia, Jalan Ahmad Yani Timur, Kecamatan Garut Kota, Sabtu (25/1) sore.
“Awalnya kami menerima informasi bahwa tersangka tengah berada di dalam angkot. Setelah didapat lokasinya, langsung kami lakukan penangkapan,” ujar Kasat Reskrim Polres Garut AKP Maradona Armin Mappaseng.
Saat diinterogasi polisi, Tegar mengakui perbuatannya kejinya itu. Tegar kini sudah ditetapkan polisi sebagai tersangka.
“Tersangka sudah mengakui perbuatannya. Saat ini masih kami periksa karena diduga tersangka ini melakukan beberapa kejahatan selama bulan ini,” kata Maradona.