Soal Bantuan Rp 300 Juta Raffi Ahmad, Marshanda Pilih Tutup Mulut
Marshanda mendapat bantuan Raffi Ahmad untuk melunasi tagihan sebesar Rp 300 juta dari salah satu rumah sakit jiwa tempatnya dirawat di Amerika Serikat. Namun saat dimintai pendapat tentang hal itu, Marshanda memilih tidak berkomentar.
“Ah, itu mah enggak tahu itu,” ujar Marshanda, ditemui di kawasan Mampang, Jakarta, Selasa (9/8/2022).
Marshanda bahkan langsung meminta sesi tanya jawab dengan awak media diakhiri dan memilih meninggalkan lokasi syuting. “Kan tadi katanya pertanyaan terakhir,” kata perempuan yang biasa dipanggil Caca ini.
Sebagaimana diketahui, Marshanda akhirnya buka suara soal kabar hilang di Amerika Serikat beberapa waktu lalu.
Marshanda ternyata dibawa ke salah satu rumah sakit jiwa gara-gara kedapatan membawa obat penenang usai sahabatnya, Sheila melaporkan kasus orang hilang.
Imbas kejadian tersebut, Marshanda harus menanggung tagihan sebesar US$20 ribu atau sekira Rp300 juta untuk biaya rumah sakit jiwa tempatnya menginap selama dua pekan.
Cerita tentang nasib malang yang menimpa Marshanda sampai ke telinga Raffi Ahmad usai dirinya hadir sebagai bintang tamu di program FYP Trans 7.
Dalam acara tersebut, Raffi Ahmad yang berperan sebagai pemandu acara berjanji bakal membantu Marshanda melunasi tagihan rumah sakit jiwa yang dibebankan kepadanya.