Siap-siap, Pembelian Offline realme 8 Pro Mulai 17 April
JAKARTA – Smartphone dengan resolusi kamera terbesar di kelasnya, realme 8 Pro, belum lama ini menggebrak pasar Indonesia. Membawa banyak peningkatan fitur dari seri sebelumnya, realme 8 Pro akan mulai dijual secara offline di situsresmi realme Indonesia realme.com/id) atau ke akun Instagram resmi realme Indonesia.pada 17 April di seluruh Indonesia.
Kehadiran realme 8 Pro di pasar offline tentunya akan memudahkan konsumen yang mencari smartphone dengan desain menarik dan berbagai fitur canggih di kelasnya. Sesuai slogan yang dibawanya “108MP, Capture Infinity”, realme 8 Pro membawa kamera 108MP yang merupakan piksel tertinggi di segmennya sekaligus di industri smartphone saat ini.
Tak hanya membawa kamera 108MP, realme 8 Pro juga membawa fun features di dalamnya, sebut saja mode Tilt Shift. Mode ini memungkinkan pengguna untuk mengambil foto pemandangan layaknya miniature berkat ilusi optik manusia.
Di realme 8 Pro juga terdapat Mode Starry Mode generasi kedua yang ditingkatkan. Dalam mode ini, realme sudah mengoptimalkan proses pencitraan, memisahkan langkah pencerahan berbintang dari algoritme dan diproses oleh ISP di SoC.
Kemudian, terdapat fitur neon portrait untuk meningkatkan efek blur sehingga tercipta kesan berpendar pada foto. Ada lagi dynamic bokeh untuk menyorot subjek Anda dengan latar belakang yang menciptakan kesan gerakan yang menarik.
Untuk fitur perekaman video, realme menambahkan mode dual-view memungkinkan pengguna merekam dari kamera depan dan belakang secara bersamaan. Dengan memanfaatkan fitur ini, Anda akan dapat mengambil berbagai video pendek yang kreatif dan menarik.
Tak hanya itu, realme secara pintar menghadirkan mode video starry time-lapse. Hanya dengan satu smartphone dan satu tripod yang stabil, Anda dapat merekam Video Starry Time-Lapse tanpa kamera profesional dan perangkat lunak pengedit video komputer.
Untuk sisi hardware, realme 8 Pro juga tak kalah menarik. Smartphone ini hadir dengan baterai 4500mAh serta 50W SuperDart Charge. Kemudian, chipset Qualcomm Snapdragon 720G untuk performa maksimal.