Tiga Jenazah Korban Penembakan Oknum Polisi Diserahkan kepada Pihak Keluarga
JAKARTA – Selesai diotopsi, ketiga jenazah korban penembakan oknum polisi Bripka Cornelius Siahaan akhirnya diserahkan kepada pihak keluarga, Kamis (25/02/2021).
Isak tangis dari keluarga dan penghormatan terakhir terlihat saat peti jenazah dikeluarkan dari ruang forensik RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.
Dalam penyerahan itu, jenazah Doran Manik (39), yang merupakan kasir kafe yang pertama dibawa meninggalkan RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.
Dengan didampingi sang istri, Ratna Berlian Rumahorbo (40), jenazah bapak tiga anak itu meninggalkan ruang forensik.
Saat peti jenzah keluar, tangis istri korban Berlian dengan seketika pecah dan membuat wanita ini tak kuasa.
Pihak keluarga yang ikut mendampingi proses pengambilan jenazah berusaha keras menenangkan agar wanita tidak larut dalam duka saat jenazah dibawa.
Tak berapa lama berselang, jenazah Feri Saut Simanjuntak menjadi korban penembakan kedua yang meninggalkan ruang Forensik RS Polri.
Hal yang sama juga terlihat, dimana seorang perempuan yang diduga istri korban, tampak menangis histeris tak kuat menahan duka.
Saking histerisnya, perempuan tersebut bahkan tampak tidak kuat melangkah sehingga terjatuh tepat depan mobil jenazah.
Pihak keluarga yang ikut mendampingi proses pengambilan jenazah berusaha membopong perempuan berusia sekitar 30 tahun agar dapat berdiri.
Terakhir, jenazah Praka Martinus Riski Kardo Sinurat, 30, yang meninggalkan ruang forensik RS Polri Kramat Jati.
Dalam proses pengakutan jenzah itu, terlihat sejumlah personel Kostrad TNI AD menyempatkan diri memberi penghormatan termasuk Dandenma Kostrad Kolonel Inf Wahyu Dili Yudha Irawan.
Istri Praka Martinus, Ledy Harti Simamora, 29, yang tampak ikut menaiki mobil jenazah pembawa peti jenazah suaminya, terlihat tampak sedikit tegar.
Berbeda dengan dua istri dari pegawai kafe, Ledy terlihat sedikit kuat dan tak mau larut atas kepergian suaminya.
Sebelumnya diberitakan, insiden penembakan terjadi di sebuah kafe tepatnya di RM Cafe, Cengkareng Barat, Jakarta Barat, Kamis (25/2/2021) sekira pukul 04.30 WIB. Tiga orang meninggal dunia salah satunya dikabarkan anggota TNI AD.
Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Ady Wibowo mengakui adanya peristiwa penembakan tersebut.
“Benar terjadi kasus penembakan yang menyebabkan tiga orang meninggal dunia,” kata dia dalam keterangan tertulis, Kamis (25/2/2021).
Ady menyebut, kepolisian sedang menyelidiki kasus tersebut. Sementara ini, pihaknya sedang melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
“Kami sedang lakukan pendalaman. Rilis lengkap di Polda Metro Jaya dan kasus ditangani Polda Jaya,” ujar dia.