Sri Mulyani Kembali Dipercaya Jokowi untuk Jaga Stabilitas Ekonomi
JAKARTA – Sri Mulyani dipastikan kembali menjabat Menteri Keuangan (Menkeu) setelah Presiden Joko Widodo (Jokowi) memintanya kembali menjadi Menkeu saat dipanggil ke Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (22/10/2019).
“Presiden Jokowi menugaskan saya tetap menjadi menteri keuangan dan menggunakan seluruh kebijakan fiskal di dalam membantu menteri-menteri terkait,” ujar Sri Mulyani, Jakarta, Selasa (22/10/2019).
Sri Mulyani mengatakan, Jokowi ingin Kabinet Kerja jilid II bisa menciptakan kesempatan kerja dengan terus mendorong perekonomian agar menciptakan kesempatan kerja kepada masyatakat.
“Usaha kecil menengah yang ingin didorong melalui berbagai policy makro ekonomi dari current economy deficit dan trade deficit, supply chain, dan mendorong usaha kecil menengah,” tuturnya.
Mantan Direktur Bank Dunia itu akan bekerjasama dengan Kementerian Perekonomian dan Kementerian Perindustrian, serta Kementerian Perdagangan untuk membangun ekonomi yang bisa mendorong setiap kebijakan fiskal.
“Baik di sektor keuangan perbankan dan capital market karena selama ini di Menkeu berharap bisa jaga stabilitas ekonomi ketahanan tapi dalam saat yang sama meningkatkan policy untuk usaha kecil menengah,” tandasnya.