Baru Sehari Distribusikan Minyakita, Pengelola Pasar Jombang Tangsel Terima Keluhan soal Kualitas dan Harga
Jumat (8/7/2022) ini merupakan hari pertama pendistribusian minyak kemasan curah sederhana produksi pemerintah, Minyakita, di Pasar Jombang, Tangerang Selatan, Banten.
Sebanyak 50 jeriken sudah tersedia di Pasar Jombang untuk kemudian dijual kembali ke pedagang atau pengecer. Setiap jerikennya berisi 25 liter minyak curah.
“Didistribusikannya ke Pasar Jombang pakai truk karena sudah pakai jeriken. Kami terimanya dalam kondisi masih disegel, pembeli langsung yang bisa buka segelnya,” ujar Kepala Pengelola Pasar Jombang Andri saat ditemui, Jumat.
Ada 10 pedagang sembako di Pasar Jombang yang sudah mendaftar untuk memperoleh Minyakita. Syaratnya cukup dengan membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP) saat membeli ke pengelola pasar.
Dari 10 yang sudah mendaftar, baru empat pedagang yang sudah mulai menjualnya.
Baru sehari didistribusikan, pihak pengelola Pasar Jombang Tangsel sudah menerima keluhan dari pedagang terkait minyak tersebut.
“Kata pedagang kualitasnya kurang bagus. Kalau kualitas oke mereka akan langganan,” kata Andri.
Sebelumnya diberitakan, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) secara resmi meluncurkan produk minyak kemasan curah sederhana produksi pemerintah Minyakita, pada Rabu (6/7/2022).
Sebanyak 5.000 liter Minyakita mulai dipasarkan di kawasan sekitar kantor Kementerian Perdagangan di Jakarta Pusat.
“Kami harapkan pada hari ini peluncuran Minyakita kita sebanyak 5.000 liter yang akan dijual kepada masyarakat di sekitar kantor kita (Kemendag),” kata Plt Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Syailendra, di Jakarta, Rabu (6/7/2022).